Jumat, 05 Juni 2015



Nama : Debora Irene Simatupang
NIM : 1402055093



Resensi Film “All The President Men”

Judul Film : “All The President Men”
Sutradara : Alan J. Pakula
Pemeran : Dustin Hoffman, Jason Robards dan Robert Redfor
Durasi : 138 Menit
Rilis : 1976
Genre : Drama, history, mystery

JURNALISTIK ITU SEBAGAI PENGUNGKAP KEBENARAN

Film ini tentang  skandal Watergate, yaitu salah satu skandal politik yang paling menggemparkan dalam sejarah pemerintahan Amerika Serikat. Berawal dari tertangkapnya 5 orang pencuri yang menyusup ke komplek perhotelan Watergate yang merupakan basis dari Partai Demokrat. Kasus yang berdampak mundurnya President Nixon dari jabatannya. Kasus itu terungkap berkat kontribusi  besar dari dua orang wartawan muda harian Washington Post, yaitu Bob Woodward dan Carl Bernstein. Mereka mengumpulkan data dan melakukan penyelidikan yang diperlihatkan dalam film ini.
Bob Woodward (Robert Redford) adalah salah satu wartawan yang ditugaskan untuk mengungkap kasus pencurian tersebut, bersama dengan Carl Bernstein (Dustin Hoffman) mereka berdua mencari fakta yang sebenarnya terjadi. Kasus yang awalnya merupakan pencurian biasa yang dilakukan oleh 5 orang itu berdampak pada pengungkapan rahasia yang melibatkan konspirasi dalam bidang pemerintahan. Berita yang mereka selidiki awalnya di tolak oleh pemimpin perusahan mereka karena Bob Woodward (Robert Redford) adalah wartawan yang baru bekerja 9 bulan di kantor tersebut, sehingga belum diakui prestasi kerjanya dan alasan lainnya juga karena mereka belum menemukan data-data akurat  dan kasus itu melibatkan orang-orang dalam lembaga politik AS, Kemungkinan yang bisa terjadi adalah kedua wartawan ini  bisa dipecat, mereka di beri batas waktu untuk mengungkapkan kasus itu dengan secepat mungkin sesuai fakta yang ada dan data yang lengkap. Kedua  wartawan ini mencari saksi-saksi yangmengetahui tentang  Penyelidikan inilah yang mengungkapkan berbagai data-data dan saksi yang sebenarnya dari skandal Watergate, dalam mengintrogasi saksi yang terlibat dan juga membicarakan kasus tersebut mereka sangat berhati-hati agar tidak ada orang luar yang mengetahuinya sehingga menyulitkan penyelidikan mereka dan saksi mereka tetap terlindungi. Pada akhirnya kedua wartawan ini dapat dukungan dari pemimpin perusahan mereka dalam mengungkap kasus tersebut dan pada akhirnnya mereka berhasil mengungkapkan kasus tersebut.
Film All The President Men ini merupakan sebuah film Jurnalistik yang sangat bagus, sehingga kita dapat mengetahui kerja keras yang dilakukan oleh wartawan untuk mengungkap suatu berita. Peran dalam film ini melakukan perannya sangat natural. Film ini sangat menarik dan wajib ditonton oleh orang-orang yang bekerja di ranah Jurnalistik.