Jumat, 05 Juni 2015



Nama : Debora Irene Simatupang
NIM : 1402055093



Tugas Setiap Bagian



1.    Pemimpin Umum
Bertanggung jawab menjalankan organisasi perusahaan secara keseluruhan. Memegang otoritas tertinggi dari seluruh kegiatan yang ada didalam perusahaan. Membawahi semua unit (lingkup keredaksian maupun perusahaan). Pada  Kondisi tertentu tetap menjalankan fungsi kewartawanan dalam porsi yang disesuaikan. Pemimpin umum dibantu oleh seorang pemimpin redaksi dan seorang pemimpin perusahaan tangan kiri dan tangan kanan pemimpin umum.

2.    Pemimpin Redaksi
a.    Orang yang memiliki otoritas tertinggi di redaksi.
b.    Bertanggung jawab menjalankan organisasi keredaksian sehari-hari.
c.    Pada saat tertentu juga menjalankan fungsi kewartawanan dalam porsi yang disesuaikan.
d.    Bertugas melakukan pengawasan dan pembinaan pada unit kerja yang berada dibawahnya (redaktur pelaksanaan, coordinator peliputan, manager produksi, para redaktur, wartawan, loyouter, design grafis, hingga pracetak.
e.    Bertanggung jawab pada pemimpin umum.

3.    Manager Produksi
Penguasa tertinggi pada saat produksi, membawahi pengelola halaman, editor, layouter, dan tenaga pracetak. Bertanggung jawab untuk memastikan bahwa produk yang dibuat akan laku dipasaran, sekaligus aman. Menangani administrasi agenda keredaksian dan perencanaan peliputan serta bertanggung jawab pada pemimpin radaksi dan redaktur pelaksana. Memegang otoritas dan garis komando (line command) keredaksian membawahi semua unit devisi redaksi. Melakukan pengawasan dan pembinaan pada unit kerja dibawahnya. Bertanggung jawab pada pemimpin umum. Pada Kondisi tertentu menjalankan fungsi kewartawanan dalam porsi yang disesuaikan.

4.    Redaktur Pelaksana
a.    Bertanggung jawab atas kegiatan oprasional redaksi sehari-hari, membawahi dan mengkoordinasikan kegiatan beberapa unit manajerial dibawahnya, seperti coordinator peliputan, manajer produksi dan sekretaris redaksi. Menjabarkan dan mengawasi pelaksanaan konsep media yang telah digariskan dalam perencanaan peliputan, penulisan hingga penyajiannya.

b.    Menyusun rencana kerja redaksi per-empat bulan, enam bulan atau pertahun. Bertanggung jawab atas perencanaan dan pengembangan tenaga kerja diredaksi.

c.    Menyelenggarakan rapat evaluasi diantara beberapa unit manajerial yang dibawahnya, setidaknya sekali seminggu atau sebulan atau dalam waktu yang disepakati. Melakukan pengawasan dan pembinaan pada nit kerja dibawahnya. Bertanggung jawab pada pemimpin redaksi.

5.    Fotografer
a.    Menjalankan tuugas pemotretan yang diberikan redaktur atau atasannya.
b.    Melakukan pemotretan sumber berita, suasana acara, aktivitas suatu objek, lokasi kejadian, gedung dan benda-benda lain.
c.    Mengusulkan konsep desain untuk cover majalah.
d.    Menyediakan foto-foto untuk mendukung naskah, artikel dan berita.
e.    Mengarsipkan foto-foto, film negative atau compact disk bagi kamera digital.
f.      Melaporkan setiap kegiatan pemotretan kepada atasan.
g.    Mempertanggung jawabkan setiap penggunaan film negative, bateral atau compact disk yang telah digunakan kepada perusahaan.

6.    Wartawan
a.    Merupakan anggota di lapangan untuk mencari berita atau  liputan, menyusun berita untuk dikirim ke redaksi.
b.    Jam kerja reporter 24 jam
c.    Mencari berita orang ternama atau orang yang sifatnya digemari public.
d.    Mencari dan melaporkan semua peristiwa penting dalam kancah opinion public adalah tanggung jawab professional wartawan.
e.    Harus mendapatkan berita yang benar dari semua pihak yang terlibat.
f.      Mencari dan mewawancarai sumber berita yang ditugaskan redaktur atau atasan.
g.    Menulis hasl wawancara, inovasi, laporan kepada redaktur atau atasan.

7.    Pemimpin Perusahaan
a.    Memiliki kewenangan untuk mengarahkan pada manager untuk hasil maksimal.
b.    Mengadakan koordinasi dengan pemimpin redaksi untuk membahas produk yang dihaslkan agar sesuai dengan keinginan pasar.

8.    Manager Periklanan
Mempunyai tanggung jawab kepada pemimpinan perusahaan dalam hal menentukan harga iklan karena ini menyangkut prestise perusahaan.

9.    Manager Sirkulasi
Bertanggung jawab penuh untuk laku tidaknya produk penerbitan di pasaran. Melayani pelanggan dengan baik, mencari pelanggan sebanyak-banyaknya.

10. Manager Keuangan
Mengendalikan keuangan perusahaan yang meliputi menghitung pemasukkan dan pengeluaran uang, menyimpan dan membayar uang, memungut dan membayar pajak, membayar kebutuhan operasional perusahaan, serta mengumpulkan kekayaan perusahaan. Bertanggung jawab kepada pemimpin perusahaan.

11. Wakil Pemimpin Redaksi
Membantu pemimpin redaksi dalam memimpin dan mengkoordinasikan aktivitas di redaksi. Kehadiran wakil pemimpin redaksi membuat pemimpin redaksi memiliki banyak waktu untuk menghasilkan atau meningkatkan kualitas tabloid atau Koran.

12. Manager Sumber Daya Manusia
Mengatur tenaga kerja SDM, mengurus gaji, kesejahteraan karyawan, keamanan kerja, serta pemeliharaan gedung. Memberi arahan dan motivasi kepada karyawan, mendisiplinkan karyawan, meningkatkan kemampuan karyawan.
13. Redaktur Publik
Mempunyai keahlian dalam bidang : keredaksian, bahasa, politik, hokum, budaya, agama, bisnis, kota, olaharaga.
a.    Redaktur (editor) bekerja untuk menyelesaikan akhir naskah untuk dicetak.
b.    Dalam tugasnya berhak mengedit naskah,  reform naskah, perbaikan naskah dan lain-lain.
c.    Bertanggung jawab terhadap setiap rubrikasi yang ada dibidangnya dan koordinasi dengan redaksi pelaksana dan coordinator wartawan.