NAMA : ANGGI
WIJI LESTARI
NIM : 1402055126
MODAL KECIL DAN
KEUNTUNGAN YANG BESAR
Nama : Suratno
Kelahiran : 9 maret
1989
Biasa dipanggil Mas No
Alamat : jl. Gelatik
Pertama mulai usaha dikampung
halamannya di Jawa, tetapi Mas Suratno ini mempunyai keinginan untuk merantau
meninggalkan kampung halaman.
Awalnya Mas suratno ini berjualan
bakso dengan susah payah keliling perumahan dan ketempat lainnya, setelah
sekian lama berjualan keliling akhirnya
Bakso Remaja ini mencari lapak untuk menetap berjualan didaerah Gelatik
walaupun kecil-kecilan.
S : Permisi Mas boleh minta waktunya
sebentar untuk diwawancara ?
MS : Iya boleh, memang ada apa, apa yang mau
diwawancarai.
S : Bagaimana awal mula mas berjualan bakso
ini ?
MS : Awalnya saya meminjam gerobak om saya
lantaran tidak terpakai jadi saya meminjam gerobak tersebut untuk berjualan
bakso keliling, lama-kelamaan saya
berfikir karna tiap hari harus berkeliling jadi saya mencari lapak untuk
menetap berjualan bakso.
S : oh
jadi awalnya seperti itu, kalo boleh tau berapa modal yang mas gunakan
untuk membuat gerobak ?
MS : Modal yang dipakai untuk membuat gerobak
kira-kira 600rb.
S : Lalu berapa modal yang mas keluarkan
untuk membuat bakso ?
MS : Dulu uang saya hanya tersisa 300rb saya
mencoba membuat pentol bakso hanya 1kg daging, karena juga dulu kan daging
tidak semahal seperti sekarang !, jadi sisa uang saya belikan keperluan yang
lain seperti mie, saus, kecap, cabe, dll.
S : Oh gitu ceritanya, berapa harga bakso 1
porsinya yang mas jual ?
MS : Dulu seporsi 8rb, kalo sekarang menjadi
10rb
S : Berapa perharinya yang mas dapatkan
dulu dan sekarang ?
MS : Kalau dulu perharinya saya hanya
mendapatkan kurang lebih160rb, dan sekarang sekitar 950rb dalam satu hari.
S : Wah lumayan juga ya mas.
MS : Ya Alhamdulillah De hehe…
S : Mas punya berapa pegawai sekarang ini
?
MS : Saya tidak mempunyai pegawai, saya
biasanya dibantu dengan istri dan kadang-kadang juga saya dibantu dengan
saudara-saudara saya.
S : Oh begitu, mungkin itu saja yang saya
pertanyakan kepada mas, makasi banyak ya mas atas waktunya saya do’a kan
semakin sukses.
MS : Iya amien, sama-sama.